Fabio Quartararo Pasang Target Tinggi di MotoGP 2020

by Baghendra Lodra

Sukses menjalani debutnya di MotoGP bersama Petronas SRT, Fabio Quartararo bakal pasang target tinggi di gelaran MotoGP 2020. Maklum, El Diablo telah berhasil sabet gelar Rookie of the Year di MotoGP 2019 dengan catatan yang luar biasa.

Berlabel sebagai rookie di MotoGP 2019, Fabio Quartararo sukses menjadi pembalap independen terbaik. Catatan sang rookie di sepanjang musim lalu tidak bisa dipandang sebelah mata. Menunggangi Yamaha YZR-M1 pembalap yang belum genap berusia 20 tahun berhasil meraih tujuh kali podium, enam kali pole position dan tercatat 13 kali memulai race dari barisan depan. Quartararo total cetak 192 poin dan menempati posisi kelima klasemen akhir.

“Kami menjalani musim yang luar biasa, saya sudah melakukan yang terbaik. Tetapi musim kemarin saya masih melakukan dua kesalahan. Hal ini tentu jadi pengalaman buat saya, karena di dua seri seperti Phillip Island dan Silverstone seharusnya kami bisa tampil lebih baik. Meski begitu saya merasa puas, karena saat di Jerez berhasil menyelesaikan sesi MotoGP dengan menjadi yang terdepan,” ujar Quartararo yang sukses di musim debutnya turun di MotoGP.

Baca juga  Spesifikasi Yamaha X-Ride, Skutik Adventure Yamaha 125cc Berfitur Modern

Baca juga;

 

Fabio Quartararo Target Tembus Tiga Besar di MotoGP 2020

2 8

Quartararo pasang target tembus tiga besar di MotoGP 2020

Fabio Quartararo belajar banyak di gelaran MotoGP 2019. Pembalap satelit Yamaha yang satu ini siap pasang target untuk tembus tiga besar di klasemen akhir, setelah mampu menembus posisi lima besar klasemen akhir di musim ini.

“Saya belajar banyak di musim ini, mulai dari retensi ban, cara mengendarai motor saat tangki penuh atau tangki kosong, dan balapan dengan strategi. Saya sudah belajar banyak di musim ini, jelas tahun depan saya ingin melakukan yang lebih baik lagi, karena sepanjang musim ini kami selalu cepat di sesi kualifikasi,” ungkap El Diablo.

Performa apik Fabio Quartararo di paruh kedua MotoGP 2019 bisa menjadi bekal merealisasikan target tinggi di MotoGP 2020. Target untuk tembus di posisi tiga klasemen akhir bukan tidak mungkin diraih Fabio Quartararo.

Baca juga  Beli Yamaha Mio S Harga Murah, Ini Skema Kreditnya!

“Berbicara target di MotoGP 2020 adalah meraih podium lebih banyak lagi. Saya sedikit menyesal ketika terjatuh di race yang berlangsung di Phillip Island, Sachsenring dan Silverstone. Harapan saya di MotoGP 2020 bisa sering naik podium, dan tembus posisi tiga besar klasemen akhir,” lanjutnya.

Baca juga;

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika