Harga Towing Mobil, Semahal Apa?

by Firdaus Ali
harga towing mobil

Towing mobil memang sudah tidak asing lagi dikalangan masyarakat Indonesia. Meski demikain, masih banyak yang belum mengetahui harga towing mobil.

Harga towing mobil variatif, tergantung jenis mobil yang akan ditowing serta jarak tempuh yang akan dituju. Selain itu, jenis mobil towing yang digunakan juga mempengaruhi harga sewanya.

“Setiap tempat jasa sewa mobil towing mematok harga yang berbeda-beda, tergantung dari layanan jasa yang mereka tawarkan. Seperti misalnya mobil dikerudungi atau tidak saat perjalanan,” terang Ridho, salah satu driver jasa towing mobil di kawasan Cirendeu. (17/1/2022).

Nah, sebelum membahas lebih jauh mengenai harga towing mobil. Ada baiknya kita mengetahui jenis mobil towing yang selama ini banyak digunakan baik untuk pertolongan mobil mogok ataupun untuk mengantar mobil-mobil premium.

Jenis Mobil Towing

  • Mobil Towing Standar

harga towing mobil
Ilustrasi towing mobil

Mobil towing umumnya menggunakan kendaraan jenis truk. Alasannya jelas, selain dimensinya yang besar, kendaraan jenis truk juga lebih leluasa untuk “menggendong” berbagai jenis mobil.

Nah, untuk mobil towing standar umumnya pada bagian bak pengangkut mobil bersifat statis alias permanen. Yaitu sebuah mobil truk yang disematkan winch, dudukan jalur untuk menaikkan mobil, serta hook untuk pengikat tali strap ke bagian ban mobil yang akan ditowing.

Meski banyak digunakan, nyatanya kendaraan towing jenis ini mempunyai kekurangan. Adalah kurang ideal untuk mengangkut mobil-mobil yang mempunyai ground clearance yang rendah. Contohnya seperti mobil modifikasi yang ceper atau mobil-mobil premium jenis sedan dan sports car.

  • Mobil Towing Flat deck Hidrolik

harga towing mobil
Towing mobil ternyata tidak mahal

Kemudian, mobil towing selanjutnya yang beberapa tahun ini sedang “happening” adalah kendaraan towing flat deck hidrolik. Dimana mobil towing tersebut pada bagian lantai pengangkut mobilnya rata. Ini perbedaan signifikan dengan mobil towing standar yang biasanya lantai pengangkut mobilnya sedikit landai ke bawah.

Baca juga  6 Rekomendasi Derek Mobil 24 Jam, Catat Teleponnya!

Menariknya, mobil towing flat deck  tersebut juga dilengkapi dengan hidrolik yang mampu menaik-turunkan mobil dengan sangat mudah dan aman. Mobil dengan ground clearance yang sangat pendek disarankan memakai mobil towing jenis ini.

Selain akan lebih aman, mobil towing model flat deck ini juga terlihat memiliki sistem keamanan yang lebih baik dibandingkan dengan truk towing model konvensional.

Nah, setelah mengetahui jenis mobil towing. Saatnya dilanjutkan dengan mengulas mengenai harga towing mobil.

Jasa Towing Mobil Di Jalan Tol & Tarif Derek Tol Resmi

Jasa marga menegaskan bahwa tarif derek tol resmi adalah 0 Rupiah alias gratis. Jasa Marga menyediakan layanan derek mobil bagi pengguna tol hingga gerbang tol, pool derek, dan tempat lain dengan radius 1 km dari akses keluar tol terdekat.

Biaya derek tol baru akan diterapkan setelah melewati salah satu dari 3 lokasi yang sudah disebutkan tadi. Untuk tarif yang akan dikenakan bagi kendaraan golongan I yakni sebesar Rp 100.000 tarif awal, dan tarif per kilometer sebesar Rp 8.000. Sedangkan untuk kendaraan selain golongan I maka tarif awal sebesar Rp 135.000, dan tarif per kilometer sebesar Rp 10.000.

Baca juga  6 Rekomendasi Derek Mobil 24 Jam, Catat Teleponnya!

Untuk mendapatkan informasi mengenai layanan derek resmi Jasa Marga, maka pengguna jalan dapat menghubungi call center 24 jam jasa marga di 14080.

Harga Towing Mobil Dalam Kota

harga towing mobil
Towing mobil penting ketika kendaraan mogok di jalan

Seperti diungkapkan di atas bahwa harga towing mobil dipengaruhi beberapa faktor. Nah, kalau untuk dalam kota seperti misalnya wilayah DKI Jakarta umumnya dibanderol kisaran Rp 500 ribu sampai Rp 600 ribu.

“Harga Sewa towing mobil standar misalnya untuk meggendong mobil yang mogok biasa di angka kisaran Rp 600 hingga Rp 700 ribu untuk wilayah kota Jakarta. Namun jika mobil yang akan ditowing tujuannya ke wilayah sekitar Jakarta seperti Cibubur atau bekasi kisaran harganya Rp 850 ribuan dan sudah include tol dan bensin,” ungkap Ridho.

Ridho juga mengungkapkan bahwa ada juga tempat jasa sewa towing mobil yang mematok harganya dihitung per kilometer. “Ada juga beberapa tempat jasa sewa towing mobil yang harganya dihitung berdasarkan setiap kilometer. Ada yang per kilometernya Rp 50 ribu, ada juga yang sampai Rp 85 ribu,” imbuh Ridho.

Oh ya, harga yang tertera di atas merupakan harga sewa untuk jenis mobil towing standar. Berbeda halnya dengan mobil towing jenis flat deck hidrolik, harganya lebih mahal.

“Untuk harga sewa mobil towing jenis flat deck hidrolik dalam kota kisaran harganya Rp 900 ribu hingga Rp 1,25 jutaan sudah termasuk bensin dan tol,” terang Ridho.

Baca juga  4 Cara Derek Mobil Matik, Jangan Asal Tarik!

Harga Towing Mobil Luar Kota

harga towing mobil
Towing mobil hidrolik

Untuk harga towing mobil ke luar kota jelas harganya lebih mahal dibandingkan towing dalam kota. Buka tanpa alasan, bensin dan tenaga akan lebih banyak dibutuhkan.

“Untuk mobil  towing standar, contohnya dari Jakarta ke Semarang harganya kisaran Rp 2,7 jutaan. Harga tersebut tentunya sudah termasuk bensin dan tol,” ungkap Ridho.

Sementara itu untuk harga towing dengan mobil flat deck hidrolik untuk ke luar kota dengan tujuan kota yang sama yaitu Semarang harganya kisaran Rp 3,3 jutaan.

“Kalau menggunakan mobil towing flat deck hidrolik harganya kisaran Rp 3,3 jutaan. Itu untuk keberangkatan dari Jakarta ke kota Semarang,” imbuh RIdho.

Ridho juga menjelaskan bahwa harga tersebut bisa ada tambahan jika unit mobil yang diantar ternyata tujuannya diluar kota wilayah Semarang, misalnya saja ke daerah ungaran.

Moladiners, itulah ulasan mengenai harga towing mobil untuk kendaraan towing standar dan flat deck hidrolik. Baik untuk dalam kota dan luar kota. Beberapa jasa sewa towing juga menyediakan asuransi, jadi sebelum menyewa jasa mereka alangkah baiknya ditanyakan terlebih dahulu dengan detail layanan apa saja yang mereka tawarkan.

Untuk informasi otomotif menarik lainnya, simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika