Sabtu, April 27, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Masih Gelar Promo Beli Ford Gratis Vespa, RMA Indonesia Siap Tambah Diler Ford di Surabaya

by Ivan
RMA Indonesia dan PT DAS jalin kerjasama untuk pembukaan diler Ford Surabaya

RMA Indonesia selaku Agen Pemegang Merek (APM) Ford di Indonesia mengumumkan kerjasama dengan PT DAS (DILI AUTO SERVICE) terkait rencana pembukaan diler Ford di Surabaya.

Diler Ford baru ini siap dihadirkan sebagai representasi salah satu entitas bisnis yang tengah berkembang pesat di industri otomotif Indonesia. Rencananya diler Ford hasil kerjasama RMA Indonesia  dan PT DAS akan dibuka pada Kuater Pertama tahun 2024.

Kemitraan RMA Indonesia dengan PT DAS telah diresmikan melalui penandatanganan perjanjian Letter of Intent (LoI) yang dilakukan pada 5 December 2023 lalu.

Penandatanganan kesepakatan ini dengan diwakili langsung oleh Jari Kohonen selaku Country Manager dan Direktur RMA Indonesia, Dr. Beteng Santoso selaku Direktur Sales dan Marketing RMA Indonesia, Dedy Tjandrakoesoema dan Mulyadi Kantiana S selaku Perwakilan dari PT DAS

Penandatanganan perjanjian Letter of Intent (LoI) dilakukan pada 5 Desember 2023 terkait rencana diler Ford Surabaya

Penandatanganan perjanjian Letter of Intent (LoI) dilakukan pada 5 Desember 2023 terkait rencana diler Ford Surabaya

“Kami sangat senang bisa menjalin kemitraan dengan PT DAS . Kolaborasi terbaru ini merupakan langkah lanjutan dalam upaya kami memperluas jangkauan jaringan 3S dealer resmi Ford di Indonesia,” kata Jari Kohonen, Country Manager dan Direktur RMA Indonesia dalam siaran pers yang kami terima.

Baca juga  Harga Ford Ranger 2023, Varian Raptor Tembus Rp 1 Miliar!

“RMA Indonesia dan Ford berkomitmen untuk terus mendorong pertumbuhan industri otomotif di Indonesia. Kami ingin terus konsisten meningkatkan kepuasan pelanggan melalui jaringan dealer dan layanan servis yang akan kami hadirkan,” tambahnya.

Mengadopsi konsep 3S (Sales, Service dan Sparepart), diler resmi Ford dari PT DAS ini akan semakin meningkatkan aksesibilitas bagi pengguna setia Ford di Indonesia, khususnya mereka yang tinggal di kawasan kota Surabaya dan Jawa Timur secara luas. 

varian ford ranger

Ford Ranger Wildtrak

“Kami antusias untuk menjalani peluang kerjasama ini. Dengan dukungan serta pengalaman yang luar biasa dari RMA Indonesia, kami percaya bisa memberikan layanan terbaik kepada para pelanggan Ford di Surabaya. Kami berharap kehadiran dealer resmi Ford ini bisa menambah pengalaman berkendara yang tak tertandingi bagi para pecinta mobil Ford,” kata Dedy Tjandrakoesoema dari PT DAS

Hingga saat ini, RMA Indonesia dan Ford telah memiliki jaringan dealer resmi 3S di kota kota besar Indonesia. Mulai dari diler Ford Mampang (Jakarta), Tomang (Jakarta), Banjarmasin, Medan, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Balikpapan, dan Samarinda. Juga dengan 28 outlet lain yang berfungsi sebagai dealer 2S mengusung konsep Sales and Service tersebar di 22 kota di Indonesia untuk pelanggan setia Ford,

Baca juga  Spesifikasi Ford Ranger Raptor yang Nyaris Rp 1 Miliar

Untuk informasi lebih lanjut mengenai lini produk, detail spesifikasi, lokasi dealer, dan layanan purna jual, pelanggan dapat mengakses situs resmi Ford di www.ford.co.id atau menghubungi langsung kontak layanan pelanggan di 0807 190 9000.

Beli Mobil Ford Berhadiah Langsung Vespa Sprint S

Jangan ketinggala promo beli mobil Ford berhadiah langsung Vespa Sprint S

Jangan ketinggala promo beli mobil Ford berhadiah langsung Vespa Sprint S

Selain persiapan pembukaan diler Ford baru di Surabaya, RMA Indonesia tengah menggelar promo spesial. Dalam situs resmi www.ford.co.id, tengah digelar penawaran terbatas setiap pembelian Ford Everest Titanium atau Ranger Wildtrack berhadiah langsung Vespa Sprint S berikut helm.

Periode program ini berlangsung 17 Oktober hingga 31 Desember 2023 (selama stockt masih ada). Program berlaku untuk pembelian Ford Everest Titanium dan Ford Ranger Wildtrak di harga on the road dengan sistem pembayaran tunai maupun dengan sistem pembayaran kredit.

Sayangnya program ini hanya berlaku di seluruh dealer Ford 3S di Indonesia. Seperti diler Ford Mampang, Ford Medan, Ford Semarang, Ford Yogyakarta, Ford Banjarmasin, Ford Samarinda, dan Ford Balikpapan.

Baca juga  5 Mobil Amerika Bekas Murah, Tertarik Membeli?

Program ini merupakan hadiah yang di berikan secara langsung untuk setiap pembelian unit Ford tipe Ford Everest Titanium dan Ford Ranger VIN 2022 ( Non Next – Generation series ) dan berlaku kelipatan.

Kelebihan Ford Everest Titanium

Dimensi Everest lebih bongsor dari para rival didukung berlimpahan fitur 

Sekilas tentang RMA Group mereka adalah perusahaan yang berkantor pusat di Bangkok, Thailand. Mempekerjakan lebih dari 8.000 karyawan dan beroperasi di 14 negara secara global. RMA adalah mitra pilihan untuk merek otomotif, peralatan, layanan, dan makanan terkemuka di Asia Tenggara dan sekitarnya.

RMA berbasis di Asia Tenggara mengawali bisnis pada tahun 1980-an dari memasok barang dan peralatan kepada pemerintah, LSM, dan kontraktor swasta di Kamboja dan Vietnam. Bisnis utama RMA adalah ritel otomotif, manufaktur dan distribusi suku cadang, manajemen armada, penjualan dan distribusi alat berat, pembangkit listrik serta waralaba makanan dan layanan teknik.

Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika