Selasa, Maret 19, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

3 Perbedaan KLX 150 BF SE dan KLX 150 BF

by Gugus Senjaya
KLX 150 BF SE dan KLX 150 BF

Tidak usah bingung soal perbedaan KLX 150 BF SE dan KLX 150 BF, lewat tulisan ini kami akan membahasnya secara lengkap. Secara garis besar, kedua varian tersebut memiliki basis serupa.

Hanya saja kalau melihat tampilan, serta kemampuannya dalam menerjang medan offroad cukup berbeda. Sebagai varian tertinggi, KLX 150 BF SE punya aksesori untuk mejelajah medan tanah yang cukup lengkap.

Kemudian dari sisi pewarnaan juga lebih mentereng. Alhasil ketika berkendara, kamu bisa jadi pusat perhatian. Sementara KLX 150 BF belum memiliki keunggulan yang disebutkan di atas.

Bukan cuma itu, perbedaan KLX 150 BF SE dan KLX 150 BF pun merambah ke harga jual. Sebagai varian yang tertinggi, harga versi BF SE pastilah lebih mahal. Apalagi di tahun ini, cuma ada opsi pewarnaan bodi Extreme.

Maka dari itu, harga Kawasaki KLX 150 BF SE tembus Rp 37,6 juta (OTR Jakarta). Dengan kata lain, produk ini merupakan motor offroad 150 cc termahal di Indonesia. Lawan-lawannya seperti Honda CRF 150L dan Yamaha WR 155R dijual lebih mahal.

Mau tahu lebih detail soal spesifikasi kedua varian motor KLX 150 tersebut? Simak bahasan di bawah:

Baca juga  Perbandingan Tenaga Kawasaki Versys-X 250, Suzuki V-Strom 250SX, dan KTM 250 Adventure

1. Aksesori Offroad

KLX 150 BF SE dan KLX 150 BF

Varian Kawasaki KLX 150 BF SE Extreme warna hijau (lime green)

Perbedaan KLX 150 BF SE dan KLX 150 BF yang pertama adalah aksesori offroad. Versi SE atau special edition memiliki beberapa tambahan komponen untuk menunjang kemampuan menggaruk tanah yaitu hand guard dan engine guard.

Hand guard terletak di setang motor offroad. Fungsi aksesori ini, melindungi tangan pengendara dari benda asing saat berkendara. Maklum ketika naik motor di hutan, pasti ranting pohon maupun lompatan batu kerikil sering mengenai tangan. Oleh karenanya, agar tangan terlindung diberikanlah hand guard.

Kemudian KLX 150 BF SE juga memiliki engine guard. Letak aksesori tersebut ada di bawah mesin. Sesuai namanya, fungsin komponen ini melindungi mesin dari bergesekan dengan batu atau benda keras selama berkendara offroad. Dengan dengan demikian mesin dapat terlindung, serta tidak mudah rusak.

Dua aksesori tambahan tersebut, belum dipunya oleh KLX 150 BF. Walau demikian, bukan berarti varian BF tidak istimewa. Ciri khasnya sudah memiliki suspensi depan upside down berukuran 35 mm. Tidak ketinggalan penggunaan roda besar 2.75-21 inci di depan dan 4.10-18 inci di belakang.

Baca juga  5 Tips Naik Motor Offroad untuk Pemula, Dijamin Bisa!

Kombinasi semua itu menjadikan motor memiliki ground clearance cukup tinggi mencapai 295 mm. Alhasil pengendara tidak perlu khawatir bodi bawah KLX 150 BF mentok ke jalan, ketika melibas medan offroad. Semua kelebihan KLX 150 BF tersebut pun telah dipunya oleh KLX 150 BF SE.

2. Warna Bodi

KLX 150 BF SE Extreme

Kawasaki KLX 150 BF SE Extreme dengan warna biru

Kawasaki menawarkan pilihan warna bodi yang berbeda antara KLX 150 BF SE dan KLX 150 BF. Spesial untuk varian BF SE di tahun 2021, pilihan warnanya cukup extreme dengan empat opsi: biru, kuning, hijau, dan merah.

Ciri khasnya tampak dari penggunaan suspensi depan warna emas. Kemudian pelek dicat hitam. Kelir tubuh juga merupakan kombinasi dengan balutan hitam.

Berbeda dengan pilihan warna dari Kawasaki KLX 150 BF yang cuma ada satu ospi yaitu hijau kombinasi putih. Warna hijau hadir di sepatbor depan dan bodi tengah. Sementara putih membalut kover lampu depan serta sayap di bawah jok.

Pelek dan suspensi ini juga tidak dicat. Kawasaki tetap mempertahankan warna dasar dari elemen metal yaitu silver.

Baca juga  Yamaha MT-25 vs Kawasaki Z250 Unggul Mana?

3. Harga KLX 150 BF SE dan KLX 150 BF

kawasaki klx 150 bf

KLX 150 BF cuma punya satu pilihan warna yaitu hijau

Perbedaan KLX 150 BF SE dan KLX 150 BF yang terakhir adalah harga. Sudah disebutkan di awal tulisan, bahwa varian BF SE dengan warna Extreme dijual Rp 37,6 juta (OTR Jakarta).

Banderol tersebut bahkan lebih mahal dibanding para kompetitor. Tidak percaya? Yamaha WR 155R, banderolnya Rp 36,9 juta (OTR Jakarta). Lalu Honda CRF 150L cuma Rp 34,45 juta (OTR Jakarta).

Sementara untuk Kawasaki KLX 150 BF, harganya Rp 34,9 juta (OTR Jakarta). Bicara soal kelebihan dari motor offroad geng hijau, salah satunya masih mengandalkan karburator. Sebagian penikmat motor trail mengaku lebih menyenangkan pakai karburator, lantaran mudah diotak-atik.

Di samping itu, banyak bengkel pinggir jalan yang bisa menangani masalah karburator. Jadi berbagai pengguna motor merasa lebih nyaman.

Hal tersebut tidak dipunya oleh motor offroad kompetitor. Baik Yamaha WR 155R dan Honda CRF 150L telah menggunakan sistem penyemprotan bahan bakar injeksi.

Itulah tadi bahasan perbedaan KLX 150 BF SE dan KLX 150 BF. Semoga bermanfaat untuk kamu! (LDR)

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika