7 Perbedaan Yamaha Vixion dan Vixion R

by Baghendra Lodra

Perbedaan Vixion dan Vixion R – Dari sisi nama, keduanya cuma dibedakan dengan huruf R. Meski demikian, bila ditilik spesifikasi lebih detail ternyata bagaikan langit dan bumi.

Vixion R yang dijual lebih mahal, lebih unggul dari sisi performa dan fitur. Sementara Vixion yang harganya lebih murah, punya kelebihan dari sisi kenyamanan penggunaan sehari-hari.

Mau tahu detail perbedaan Vixion dan Vixion R? Ada baiknya sebelum beli, kamu simak bahasan berikut:

1. Kick Starter Jadi Perbedaan Vixion dan Vixion R

perbedaan vixion dan vixion r

Yamaha Vixion masih memiliki kick starter sebagai opsi untuk mengaktifkan mesin motor


Perbedaan Vixion dan Vixion R yang pertama adalah kick starter. Kamu bisa lihat, Vixion masih memakai kick starter dan electric starter. Kick starter hadir untuk kenyamanan pengguna motor sehari-hari.

Kelebihan kick starter antara lain, mampu menghemat daya aki motor. Fitur ini juga bisa menjaga sirkulasi oli di dalam mesin. Terakhir, kick starter dapat menjadi opsi lain saat aki kehabisan daya.

Bandingkan dengan Vixion R, motor ini mengandalkan electric starter saja. Efeknya, tampilan jadi lebih sportif. Hanya saja semua kelebihan kick starter yang disebut di atas, tidak bisa diperoleh.

Baca juga  Guna Fitur Assist and Slipper Clutch di CBR150R dan R15

2. Desain Pelek dan Ukuran Ban

Yamaha Vixion R 003

Yamaha Vixion R pakai desain pelek serupa R15


Secara kasat mata, kamu bisa melihat perbedaan Vixion dan Vixion R dari desain peleknya. Vixion pakai 5-palang dengan gaya bintang. Ukuran rodanya juga lebih kecil, di depan 90/80-17 inci serta belakang 120/70-17 inci.

Yamaha Vixion R menggunakan desain yang berbeda, berbentuk Y mirip R15. Soal ukuran rodanya 90/80-17 icni di depan dan 130/70-17 inci di belakang. Ban belakang lebih besar menjadikan kestabilan berkendara lebih baik saat berada di kecepatan tinggi.

Baca juga:

3. Performa Mesin

perbedaan vixion dan vixion r

Yamaha Vixion R pakai mesin 155 cc dengan teknologi VVA, seperti R15


Mesin Vixion pakai kapasitas 150 cc, SOHC, berpendingin cairan. Jantung mekanis ini bisa mengeluarkan torsi 14,5 Nm pada 7.500 rpm dan tenaga 16,36 hp pada 8.500 rpm. Padanannya adalah transmisi 5-percepatan manual.

Sementara Vixion R mengandalkan kapasitas lebih besar yaitu 155 cc. Mesin itu juga dilengkapi teknologi katup variabel (VVA). Alhasil performa Vixion R jadi semakin mantap dibanding Vixion.

Baca juga  Yamaha Mio M3 Tampil Segar Dengan 4 Pilihan Warna Baru

Di atas kertas, mesin Vixion R bisa memuntahkan torsi hingga 14,7 Nm pada 8.500 rpm dan tenaga maksimal 19,04 hp pada 10.000 rpm. Sistem transmisi yang jadi padanannya juga lebih baik, 6-percepatan manual.

Tabel Harga Yamaha Vixion dan Vixion R

Merek Motor Kelebihan Harga
Yamaha Vixion Harga Lebih Terjangkau Mulai Rp 27.000.000an
Yamaha Vixion R Performa dan Fitur Lebih Mantap Mulai Rp 27.000.000an

 

4. Konstruksi Rangka dan Bobot

Yamaha Vixion R 001

Vixion R punya banana swing arm yang terbuat dari aluminium

Memang keduanya pakai rangka delta box, namun ada perbedaan untuk swing arm. Yamaha Vixion R sudah dilengkapi banana swing arm dengan material aluminium. Alhasil bobotnya lebih ringan, di atas kertas cuma 131 Kg.

Bandingkan dengan Vixion yang pakai swing arm konvensional. Bobotnya lebih berat 1 Kg, menjadi 132 Kg.

5. Pilihan Warna

perbedaan vixion dan vixion r

Yamaha Vixion punya pilihan warna lebih beragam, ada pula MotoGP Edition

Perbedaan Vixion dan Vixion R selanjutnya, ada di pilihan warna. Yamaha Vixion punya kelir yang beragam: metallic red, metallic blue, dan metallic black.

Baca juga  Ini Perbedaan Blok RX King Y1 dan Y4, Awas Salah Pilih!

Ada pula balutan warna bodi dengan tema monster energy motogp edition. Pilihan terakhir itu istimewa karena berbasis livery motor balap Valentino Rossi dan Maverick Vinales di MotoGP.

Sementara Vixion R cuma punya dua pilihan warna: matte grey dan matte red. Keduanya berkelir tidak mengilap.

6. Fitur Shift Timing Light

Yamaha Vixion R 002

Panel instrumen Vixion R dilengkapi shift timing light


Baik Vixion dan Vixion R memang sama-sama pakai fitur asisst & slipper clutch. Guna assist untuk meringankan kopling. Sementara slipper clutch bisa mencegah roda selip saat pengendara menurunkan gigi transmisi terlalu cepat.

Kedua motor ini juga telah lampu depan dan belakang LED, serta panel instrumen digital. Perbedaannya ada di fitur yang terakhir yaitu panel instrumen digital.

Vixion R punya panel instrumen yang lebih lengkap informasinya karena ada tambahan shift timing light. Manfaat fitur tersebut untuk memberi informasi waktu optimal untuk melakukan perpindahan gigi naik saat berkendara.

7. Perbedaan Harga Vixion dan Vixion R Cukup Jauh

Vixion Pelek Jari-Jari

Harga Yamaha Vixion lebih murah Rp3 jutaan dibanding Vixion R


Dengan sejumlah kelebihan tersebut, harga Yamaha Vixion R mencapai 31,385 juta (OTR Jakarta). Banderol itu jauh lebih mahal dari Vixion yang dijual Rp27,7 juta (OTR Jakarta) untuk varian standar dan Rp28,405 juta (OTR Jakarta) khusus varian MotoGP Edition.

Baca Juga: 7 Modifikasi Yamaha Vixion Paling Digemari.

Setelah mengetahui perbedaan Yamaha Vixion dan Yamaha Vixion R, motor apa yang bakal kamu beli? Kalau mau dapat motor baru dengan DP ringan dan berbagai promo menarik lain setiap pembelian motor, langsung ke Moladin aja ya!

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika