Selasa, Maret 19, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Spesifikasi Suzuki Ignis, Apa Beda Varian GL dan GX?

by Deni Ferlindungan
jenis-jenis mobil city car

Suzuki Ignis menjadi salah satu pilihan mobil perkotaan atau city car di Indonesia. Mobil dengan konfigurasi 5-penumpang ini ditawarkan dalam 4 varian yakni GL MT, GL AGS, GX MT, dan GX AGS. Antar varian memiliki spesifikasi yang berbeda-beda.

Dari sisi harga masing-masing varian pun ditawarkan dengan selisih yang lumayan jauh. Untuk itu, sebelum memutuskan untuk membeli, Anda perlu mengetahui detail spesifikasi Suzuki Ignis antar variannya, agar sesuai kebutuhan.

Dari empat varian tersebut, Ignis GL MT merupakan model paling rendah. Anda bisa membeli mobil ini dengan banderol Rp166 juta on the road Jakarta.

Sementara Ignis GX AGS merupakan varian tertinggi, yang dijual dengan harga Rp195 juta. Dengan perbedaan harga yang cukup mencolok itu, Anda tentu bertanya-tanya, apa yang membuat 4 varian Suzuki Ignis itu berbeda?

Perbedaan spesifikasi varian Suzuki Ignis GL dan GX

Suzuki Ignis

Secara tampilan, mungkin Anda sulit untuk membedakan 4 varian Suzuki Ignis yang terbagi dalam dua model, yakni GL dan GX.

Kedua varian di atas juga ditawarkan dalam pilihan tranmisi MT dan AGS. Secara teknis, tidak ada perbedaan spesifikasi Suzuki Ignis GL dan GX. Perbedaannya hanya mengacu pada 3 faktor, antara lain:

1. Eksterior Suzuki Ignis GL dan GX

Varian GX dual tone pada bagian atap

Suzuki Ignis GX ditawarkan dalam pilihan warna dual tone

Sisi eksterior Ignis GL mengalami perbedaan yang cukup mencolok dengan GX. Pada bagian depan, Anda bisa mendapati kedua varian ini punya gril berbeda. Gril Ignis GX memiliki tampilan lebih cantik dengan lapisan krom.

Selanjutnya, Ignis GL memakai lampu halogen tanpa ada fog lamp. Sementara itu, Suzuki Ignis GX sudah disematkan lampu LED proyektor dengan day-time running light (DRL) serta fog lamp.

Baca juga  Biaya Perawatan Suzuki XL7 Hanya Rp3.800 Per Hari

Beralih ke bagian samping, Anda tidak akan menjumpai adanya lampu sein pada spion di varian GL. Selain itu, rumah kaca spion pada versi GX juga lebih keren, karena bisa dilipat secara otomatis cukup dengan menekan tombol.

Varian GX juga disertai dengan wheel arc molding yang memberi kesan lubang fender terlihat lebih besar. Perbedaan Ignis GL dan GX juga bisa dijumpai pada bagian atap. Ignis GX disertai dengan roof rail yang membuatnya terlihat bergaya sporty.

Suzuki Ignis GX juga memiliki pilihan warna yang lebih beragam. Jika ingin tampilan lebih keren, Suzuki juga menyediakan opsi warna dual tone hanya untuk versi GX.

2. Bandingkan interior GL dan GX

Interior Suzuki Ignis GL

Dasbor Suzuki Ignis GL lebih minimalis ketimbang varian GX

Masuk ke dalam kabin, Anda bisa membandingkan antara GL dan GX. Secara spesifikasi, hal yang paling terlihat membedakan adalah pengaturan AC digital, lengkap dengan pemanas yang tersedia di varian GX. Untuk varian GL hanya tersedia pengaturan AC manual model knob.

Jika Anda memilih model GX, mobil ini telah dilengkapi dengan start/stop engine button. Cluster meter dirancang modern, dengan lampu warna berpendar juga menjadi kelebihan dari Ignis GX. Tak ketinggalan, varian ini sudah dilengkapi audio switch control serta bluetooth connection hanya pada Ignis GX.

3. Beda fitur antar varian GL dan GX

Suzuki Ignis GX memiliki sistem audio lebih baik, dengan 4 speaker serta 2 tweeter. Pada varian GL hanya dilengkapi 2 speaker. Selain itu, Ignis GX juga bisa memanfaatkan fitur light off reminder, untuk mengingatkan pengemudi ketika lupa mematikan lampu pada kondisi mesin padam.

Baca juga  Suzuki Baleno Cross Uji Jalan, Meluncur 2023!

Mengupas spesifikasi transmisi Suzuki Ignis MT dan AGS

interior ignis

Dasbor Suzuki Ignis GX dilengkapi dengan fitur yang lebih lengkap

Salah satu faktor penting ketika memutuskan untuk membeli Suzuki Ignis adalah menentukan transmisi yang sesuai kebutuhan. Di mana mobil ini ditawarkan dalam dua pilihan transmisi yakni manual 5-percepatan dan Auto Gear Shift (AGS) semi otomatis.

Perbedaan transmisi otomatis pada Suzuki Ignis adalah pada AGS tidak tersedia tuas “P” yang umumnya digunakan untuk parkir. Sebagai gantinya, Ignis bisa Anda parkirkan dengan tuas pada posisi netral.

Transmisi auto gear shift (AGS) pada Ignis merupakan sistem transmisi yang populer di India. Sistem ini adalah perpaduan antara transmisi otomatis dan manual.

Maka tak heran, banyak yang menyebutnya sebagai sistem transmisi semi otomatis. Cara penggunaan tak jauh beda dengan transmisi otomatis, bisa digunakan tanpa pedal kopling.

Spesifikasi Lengkap Suzuki Ignis

Sebagai gambaran untuk Anda terkait spesifikasi Suzuki Ignis, berikut detail spesifikasi Urban SUV, milik Suzuki itu:

Dimensi

Panjang x Lebar x Tinggi

3.700 x 1.690 x 1595 mm

Jarak Poros Roda

2.435 mm

Jarak Pijak Depan

1.460 mm

Jarak Pijak Belakang

1.470 mm

Jarak Terendah dari Tanah

180 mm

Radius Putar Terendah

4,7 m

Kapasitas Tangki

32 liter

Kapasitas Tempat Duduk

5

Berat Kosong

840-850 kg (GL) dan 860 kg (GX)

Baca juga  Suzuki S-Presso, SUV Murah Cocok untuk Indonesia

Mesin

Tipe Mesin

K12M, 4 Silinder 1.197 cc DOHC dengan 16 katup

Diameter x Langkah

73 mm x 71,5 mm

Rasio Kompresi

11:1

Daya Tertinggi

82 Hp pada 6.000 rpm

Torsi Tertinggi

113 Nm pada 4.200 rpm

Sistem Bahan Bakar

Multipoint Injection

Transmisi

Perbandingan Gigi Akhir

3.272

Gear Ratio

Gear

MT

AGS

1

3.545

3.545

2

1.904

1.904

3

1.240

1.240

4

0,914

0,906

5

0,717

0,696

Reverse

3.272

3.394

Sistem kaki-kaki

Sistem Kemudi

Rack and Pinion

Suspensi Bagian Depan

McPherson Strut with Coil Spring

Suspensi Bagian Belakang

Torsion Beam with Coil Spring

Rem Bagian Depan

Ventilated Disc

Rem Bagian Belakang

Drum, Leading, and Trailing

Ukuran Ban

175/65R15

Fitur keamanan dan keselamatan Suzuki Ignis

spesifikasi Suzuki Ignis 4

Suzuki Ignis ditawarkan dalam pilihan warna dual tone

Dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau saat ini, beragam fitur telah tersedia di Suzuki Ignis, baik varian GL maupun GX. Fitur-fitur keselamatan modern yang bisa diperoleh di Suzuki Ignis antara lain Dual SRS Airbag, ABS EBD, dan Isofix.

Sebagai informasi tambahan, Suzuki Ignis saat ini ditawarkan dengan banderol Rp 166 juta untuk varian GL MT, lalu Rp 171 juta untuk GL AGS, Rp185 juta untuk GX MT, dan Rp190 juta untuk GX AGS.

Semoga informasi mengenai spesifikasi Suzuki Ignis dapat membantu Anda memilih mobil yang sesuai dengan kebutuhan Anda!

Baca juga:

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika