Daripada Honda Vario 125 ISS, Mending Vario 110 ISS!

by Baghendra Lodra
honda vario 125 iss vs vario 110 iss

Vario merupakan salah satu skutik terlaris Honda di Indonesia. Alasannya, sepeda motor ini punya banyak pilihan tipe: 110 cc, 125 cc dan 150 cc. Meski demikian, di tulisan ini hanya bahas dua varian termurah, Honda Vario 125 ISS Vs Vario 110 ISS.

Dari keduanya, motor matik apa yang lebih baik dibeli? Honda Vario 125 ISS atau Vario 110 ISS? Simak bahasan berikut:

Harga Honda Vario 125 ISS Vs Vario 110 ISS

honda vario 125 ISS vs Vario 110 ISS

Honda Vario 110 ISS punya harga yang lebih terjangkau


Honda Vario 110 dijual dalam empat tipe. Varian termurahnya Honda Vario 110 CBS Rp17.343.000, Honda Vario 110 CBS Advanced Rp17.443.000, Honda Vario 110 ISS Rp18.143.000 dan Honda Vario 110 ISS Advanced Rp18.243.000.

Banderol tersebut bahkan bisa lebih murah lagi, kalau kamu cek langsung ke dealer. Kenapa? Mulai awal 2020, Vario 110 tidak lagi diproduksi. Jadi, besar kemungkinan dealer menjual murah untuk menghabiskan stok.

Sementara Honda Vario 125, banderolnya jelas lebih mahal karena pakai kapasitas mesin lebih besar. Ada dua tipe yang dijual, Honda Vario 125 CBS Rp20.263.000 dan Honda Vario 125 ISS Rp21.133.000.

Desain dan Dimensi

Honda Vario 125 ISS Vs Vario 110 ISS

Desain Honda Vario 125 lebih elegan dan bongsor


Status kedua skutik ini dibedakan secara tegas lewat desainnya. Tampilan Vario 110 cenderung mendekati wujud Honda Beat. Dimensi panjangnya 1.888 mm, lebar 679 mm dan tinggi 1.091 mm. Sementara bobotnya berkisar 95-96 kg. Tinggi jok dari lantai 734 mm.

Baca juga  Upgrade Honda Vario 150 eSP 2015, Cihuy Banget!

Dimensi ringkas dan bobot ringan itu, membuat Honda Vario 110 lebih nyaman dipakai selap-selip melewati padatnya kendaraan di dalam kota.

Sementara Honda Vario 125 dimensinya lebih besar. Panjangnya 1.919 mm, lebar 679 mm dan tinggi 1.062. Sedangkan tinggi tempat duduknya 769 mm dan bobotnya mencapai 111 kg.

Desainnya mirip Vario bermesin 150. Alhasil tampilannya Vario 125 lebih cantik dengan alis berupa lampu berkendara siang hari LED. Ini tak dimiliki oleh Vario bermesin 110 cc.

Performa Mesin Honda Vario 125 ISS Vs Vario 110 ISS

Honda Vario 125 ISS Vs Vario 110 ISS 003

Honda Vario 110 punya fitur yang tidak kalah dari Vario 125

Pertarungan performa Honda Vario 125 ISS Vs Vario 110 ISS, kalau dilihat dari torsi dan tenaga, pasti yang menang Vario 125. Output yang dihasilkan mesin Honda Vario 125 mencapai 11,1 PS pada 8.500 rpm dengan torsi puncak 10,8 Nm pada 5.000 rpm. Performa itu lebih dari cukup untuk berkendara di dalam dan luar kota.

Sedangkan Honda Vario 110 hanya sanggup menghasilkan tenaga 8,7 PS pada 7.500 rpm dengan torsi puncak 9,1 Nm pada 6.000 rpm. Jelas perbedaan figur performa keduanya lantaran kapasitas mesin keduanya yang berbeda. Sebagai informasi, mesin Vario 110 berbasis mesin Honda Beat lawas.

Baca juga  Modifikasi Honda ADV 150 Monoshock Ala X-ADV, Modal Rp6 Jutaan!

Meski begitu, sebetulnya teknologi yang dibenamkan Honda untuk mesin Vario 110 tak kalah dari kakaknya itu. Misalnya, keduanya sudah mengadopsi sistem injeksi PGM-FI eSP.

Bedanya, Vario 110 masih mengandalkan sistem pendingin udara, sementara Vario 125 sudah menggunakan pendingin cairan atau dilengkapi radiator. Kedua mesin pun sudah didukung fitur ACG Starter yang membuat suara mesin hidup terdengar halus.

Soal irit bahan bakar, pasti Honda Vario 110 lebih hebat. Klaimnya mencapai 59 Kpl. Sementara Vario 125 cuma 51,7 Kpl.

Baca juga:

Fitur dan kelengkapan

All New Vario 125 Belum Mengadopsi Keyless

Baik Vario 125 dan Vario 110 masih pakai kunci konvensional, belum keyless

Pertarungan fitur Honda Vario 125 ISS Vs Vario 110 ISS, ternyata tidak jauh beda. Vario bermesin 110 juga didukung sejumlah fitur canggih yang juga dimiliki Vario 125. Pertama adalah fitur CBS (Combi Brake System). Fitur ini membuat roda depan dan roda belakang berfungsi secara bersamaan untuk mengurangi jarak pengereman.

Tak ingin kalah dari Honda Vario 125 ISS, fitur ISS (Idle Start-Stop) juga tersedia pada Vario 110. Sistem ini membuat mesin padam otomatis setelah motor berhenti selama 3 detik. Mesin hidup kembali dengan sendirinya saat tuas pedal gas diputar. Fitur ini bertujuan untuk mengurangi konsumsi bahan bakar yang terbuang sia-sia saat berhenti di lampu merah.

Baca juga  Beda Honda CBR250RR SP Vs Standar, Beli yang Mana?

Bicara soal bahan bakar, Honda membekali Vario 110 dengan kapasitas penyimpanan bensin sebanyak 3,7 liter. Sementara itu Honda Vario 125 dibekali kapasitas tangki hingga 5,5 liter. Bagasi Vario 125 juga lebih luas, muat helm full face. Sementara Vario 110 tidak.

Terakhir dan yang tak kalah penting, pengaman kunci bermagnet. Memang kedua Vario ini belum dilengkapi smart key seperti milik Vario 150. Untungnya, baik Honda Vario 125 ISS maupun Vario 110 ISS memiliki fitur Answer Back System. Fitur ini sangat membantu pengendaranya dalam mencari kendaraan di area parkir yang luas.

Cukup menekan tombol pada remote, motor akan memberikan respons suara sekaligus kedipan lampu sein. Hanya saja Honda Vario 125 ISS mendapat fitur keamanan tambahan Anti Theft Alarm. Fitur ini lumayan membantu mmengurangi resiko kehilangan. Sayangnya, fitur ini tak tersedia pada Honda Vario 110.

Beli Honda Vario 125 ISS atau Vario 110 ISS?

All New Honda Vario 125 terbaru

Vario 125 cocok buat kamu untuk kamu yang berkendara tidak hanya di dalam kota


Melihat perbandingan di atas, walaupun Vario 110 merupakan varian termurah Vario, namun skutik ini sebetulnya dibekali dengan fitur dan kelengkapan yang masih memadai. Mesin irit serta harga yang murah juga bisa jadi pertimbangan untuk memilikinya.

Sementara kalau kamu butuh motor yang lebih fungsional, misal dengan bagasi luas dan siap dipakai berkendara luar kota, maka Honda Vario 125 adalah jawabannya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika